Anggota Saka Wira Kartika Kodim 0102/Pidie ikut serta dalam kegiatan Penanaman Pohon Mangrove yang di selenggarakan oleh Mapala Cempaga Stikes Medika Nurul Islam Sigli yang di laksanakan di Gampong Tanjong Harapan, Kecamatan Kota Sigli, Kabupaten Pidie, Selasa(19/9/2023).
Kegiatan
penanaman pohon mangrove ini diikuti oleh 100 Orang dari unsur TNI AD Kodim
0102/Pidie, Pramuka Saka Wira Kartika pangkalan Kodim 0102/Pidie, PLN KC Kota
Sigli, dan UKM Mapala Cempaga
Adapun tujuan kegiatan Penanaman Mangrove ini
dalam rangka untuk mencegah terjadinya intrusi air laut.
Intrusi air laut adalah peristiwa perembesan air laut ke
daratan. Intrusi air laut ini menyebabkan air tanah menjadi payau, sehingga
tidak layak dikonsumsi.
Manfaat
hutan mangrove adalah mengendapkan lumpur di akar pohon bakau, sehingga
mencegah terjadinya intrusi air laut ke daratan.
0 Response to "Saka Wira Kartika Kodim 0102/Pidie Tanam Mangrove"
Post a Comment